You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemprov DKI Alokasikan Dana Hibah Rp 12,5 Miliar
Pemprov DKI Alokasikan Dana Hibah Rp 12,5 Miliar Pict : bogoronline.com .
photo doc - Beritajakarta.id

DKI Salurkan Dana Hibah ke Pemkab Bogor

Pemprov DKI Jakarta akan menyalurkan dana hibah sebesar Rp 12,5 miliar kepada Pemkab Bogor. Dana hibah itu nantinya akan digunakan untuk penanggulangan banjir.

Dana hibah akan dipergunakan untuk normalisasi hulu Sungai Ciliwung yang masuk dalam wilayah Kabupaten Bogor

"Dana hibah akan dipergunakan untuk normalisasi hulu Sungai Ciliwung yang masuk dalam wilayah Kabupaten Bogor," ujar Nurhayanti, Wakil Bupati Bogor di Balaikota DKI, Jumat (12/9).

Dikatakan Nurhayanti, pihaknya telah melakukan pembongkaran terhadap sejumlah bangunan liar di hulu sungai Ciliwung. Selanjutnya, Pemkab Bogor akan melakukan penghijauan di lokasi penertiban hulu sungai Ciliwung tersebut.

Kerjasama Waduk dengan Pemkab Bogor Belum Diputuskan

"Jadi kami up stream-nya ada di Cisarua, Megamendung, dan Ciawi. Alhamdulillah tahun 2015 kami dapat bantuan lagi Rp 12,5 miliar dalam bentuk keuangan. Nanti kegiatan ada di kami, melanjutkan biopori, bioretensi dan penghijauan, ditambah juga dengan middle stream," katanya.

Ditambahkan Nur, penghijauan aliran hulu Sungai Ciliwung difokuskan di Kecamatan Sukaraja, Cibinong, Bojonggede, dan Tajur Halang. "Penghijauan di empat wilayah tersebut akan berperan penting dalam mencegah banjir di Jakarta," ucapnya

Nur menambahkan, pihaknya juga akan menggunakan kucuran dana hibah dari Pemprov DKI untuk membangun sodetan Situ Kabantenan dan Situ Cikaret. "Ini kami lakukan adalah di area DAS Ciliwung itu, prioritas kami ada 6 situ yg akan kami lakukan normalisasi. Artinya untuk bagaimana mampu menampung air agar run off ke Jakarta bisa dikendalikan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Jakarta Hari Ini Cerah Berawan Hingga Hujan Ringan

    access_time08-11-2024 remove_red_eye5047 personTiyo Surya Sakti
  2. Kabar Duka, Bupati Kepulauan Seribu Junaedi Tutup Usia

    access_time13-11-2024 remove_red_eye2336 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Pramusapa Transjakarta Tampil Beda di Hari Pahlawan

    access_time10-11-2024 remove_red_eye1539 personFolmer
  4. Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Raih Rekor MURI

    access_time07-11-2024 remove_red_eye1260 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pj Gubernur Teguh Lantik 305 Pejabat Administrator, Pengawas dan Kasubkel

    access_time12-11-2024 remove_red_eye1045 personFolmer